Metrojabar.id
  • Home
  • Bandung Raya
  • Jabar
  • Nasional
  • Ekonomi
  • Redaksi
No Result
View All Result
Metrojabar.id
  • Home
  • Bandung Raya
  • Jabar
  • Nasional
  • Ekonomi
  • Redaksi
No Result
View All Result
Metrojabar.id
No Result
View All Result
  • EKONOMI
  • KESEHATAN
  • PELAYANAN PUBLIK
  • TNI/POLRI

105 Pasien Jalani Operasi Katarak Gratis di RSUD Bandung Kiwari

Mei 9, 2023
in Headline, Himbauan, Kerjasama, KESEHATAN, Kolaborasi, Kota Bandung, Operasi, Pelayanan Publik, Pemerintahan, Peristiwa
105 Pasien Jalani Operasi Katarak Gratis di RSUD Bandung Kiwari

KOTA BANDUNG, METROJABAR.ID- RSUD Bandung Kiwari bekerja sama dengan Sido Muncul, Perdami, dan Dinkes Jabar menggelar operasi katarak gratis, Minggu 7 Mei 2023. Direktur PT. Sidomuncul, Irwan Hidayat menyampaikan, sebanyak 105 orang telah dioperasi.

“Tahun ini target kami 12.000 orang yang dioperasi katarak,” kata Irwan di RSUD Bandung Kiwari, Selasa (9/5/2023).

Salah satu pasien, Erni menceritakan perasaannya setelah bebas dari katarak yang diidapnya sejak 2018.

BacaJuga

Kembali Berlakukan Tilang Manual, Polda Jabar Tegaskan Pelanggar Harus Bayar Denda Via Bank

Perluas Jaringan, Ragam Produk Petani Milenial Jabar Coba Tembus Pasar Internasional

“Setelah dioperasi, mata saya masih belum terlalu terang. Dua-duanya katarak, tapi yang paling parah itu mata kanan,” jelas Erni.

Mata kanannya masih ditutup perban karena belum bisa melihat secara jelas. Ia mengatakan, jika pasien lain ada yang langsung terang matanya setelah dioperasi. 

“Mungkin karena mata saya kondisinya lebih parah, jadi butuh waktu 3 minggu atau lebih untuk lepas perban dan penutupnya. Ini dikasih obat tetes mata,” ungkapnya.

Ia menjelaskan, awal mula bisa mengidap katarak sewaktu ia selesai menjemur pakaian. Saat itu matahari sangat terik hingga menyilaukan matanya.

“Dari situ saya tidak bisa melihat dengan jelas, buram semua. Sampai kalau jalan tabrak tembok,” akunya.

Erni menuturkan, jika ada operasi katarak gratis lagi, ia masih berminat untuk ikut. Sebab, ia masih memiliki anak kecil untuk diasuh. Sedangkan suaminya kini tengah sakit.

Selain Erni, ada pula Yati Mulyati yang sudah 5 tahun mengidap katarak. Ia menjelaskan, menurut orang yang memeriksa matanya, katarak tersebut diakibatkan karena ia kebanyakan menangis. 

“Soalnya suami sakit sampai meninggal dari tahun 2017 sampai 2021. Jadinya mata saya kanan dan kiri katarak. Tidak bisa melihat dengan jelas. Benar-benar buram,” tuturnya.

Namun, setelah operasi katarak, ia sangat senang karena bisa kembali melihat dengan jelas dan jernih meski baru mata kanan saja.

“Saya sekarang sudah bisa lihat alhamdulillah. Ingin juga dioperasi, tapi mau cari yang gratis. Semoga ada lagi kesempatan saya operasi lagi untuk mata kiri,” harapnya.

Ia berpesan pada pasien lain untuk jangan takut dioperasi katarak. Sebab rasanya tidak sesakit yang dibicarakan orang.

Ia pun sangat puas dengan pelayanan dari RSUD Bandung Kiwari. Menurutnya, ini pertama kali ia dilayani dengan baik di rumah sakit.

“Dari pertama pemeriksaan, kita diterima baik sekali oleh rumah sakit ini. Baru sekarang saya ke rumah sakit yang pelayanannya bagus. Operasinya juga sebentar, hanya 30 menit,” ungkapnya.

Sementara itu, Direktur Utama RSUD Bandung Kiwari, Yorisa Sativa mamaparkan, sejak Januari 2022 RS ini telah berganti menjadi RSUD.

“Pelayanan pun kami tingkatkan dari kelas C menjadi kelas B. Mudah-mudahan dengan 1.300 SDM yang kami miliki bisa memberikan pelayanan yang mumpuni,” harapnya.

Selain itu, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengatakan, semua inovasi kesehatan ini membuahkan Usia Harapan Hidup warga Jabar menjadi cukup tinggi yakni 73 tahun.

“Ada 55.104 mata dari pasien katarak yang telah dioperasi se-Jabar,” ujar Ridwan.

Oleh karena itu, ia berpesan agar para pasien bisa memanfaatkan layanan gratis dengan sebaik mungkin.

“Saya juga sudah titip ke pak Plh Wali Kota Bandung (Ema Sumarna) untuk mencari lebih banyak warga yang masih belum tahu, bisa jadi di kampung atau desa-desa yang tidak mendengar informasi ini. Bisa lewat camat atau lurah, tolong disampaikan agar masyarakat bisa zero katarak,” imbaunya. (Red./Annisa)

Tags: 105 PasienDinkes JabarGubernur Jabar Ridwan KamilJalani Operasi Katarak GratisPerdamiPlh Walikota Bandung Ema SumarnaRSUD Bandung KiwariSido Muncul
ShareTweetPin

BeritaTerkait

Kembali Berlakukan Tilang Manual, Polda Jabar Tegaskan Pelanggar Harus Bayar Denda Via Bank

Kembali Berlakukan Tilang Manual, Polda Jabar Tegaskan Pelanggar Harus Bayar Denda Via Bank

Juni 3, 2023
0

KOTA BANDUNG, METROJABAR.ID- Kepolisian Jawa Barat menanggapi keputusan Polri terkait kembali berlakukan tilang manual. Namun Kabid Humas Polda Jabar, Kombes...

Perluas Jaringan, Ragam Produk Petani Milenial Jabar Coba Tembus Pasar Internasional

Perluas Jaringan, Ragam Produk Petani Milenial Jabar Coba Tembus Pasar Internasional

Juni 3, 2023
0

KOTA BANDUNG, METROJABAR.ID- Sejumlah produk para peserta Petani Milenial Jabar telah dipasarkan ke beberapa negara. Berbagai upaya terus dilakukan agar...

Libur Panjang, Sejumlah Ruas Jalan di Pusat Kota Bandung Alami Kemacetan

Libur Panjang, Sejumlah Ruas Jalan di Pusat Kota Bandung Alami Kemacetan

Juni 2, 2023
0

KOTA BANDUNG, METROJABAR.ID- Libur panjang membuat sepanjang ruas Jalan Dalemkaum, Lengkong Kecil, Asia-Afrika, Banceuy, hingga Braga dipadati kendaraan. Macet tak...

Sayembara Desain Maskot Tahura Bandung, Raih Hadiah Hingga Rp 10 Juta

Sayembara Desain Maskot Tahura Bandung, Raih Hadiah Hingga Rp 10 Juta

Juni 2, 2023
0

KOTA BANDUNG, METROJABAR.ID- Pengelola Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda (Tahura Bandung) mengadakan sayembara desain maskot. Lomba atau sayembara desain maskot Tahura Bandung ini terbuka untuk umum. Syaratnya,...

Perokok di Indonesia Tiap Tahun Terus Meningkat, Kemenkes RI: Didominasi Usia Anak dan Remaja

Perokok di Indonesia Tiap Tahun Terus Meningkat, Kemenkes RI: Didominasi Usia Anak dan Remaja

Juni 1, 2023
0

KOTA BANDUNG, METROJABAR.ID- Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI melaporkan jumlah perokok di Indonesia menunjukkan tren peningkatan dalam kurun 2013 hingga 2019,...

Load More
Next Post
Pemkot Bandung Akan Tertibkan 598 Reklame Ilegal di 34 Ruas Jalan

Pemkot Bandung Akan Tertibkan 598 Reklame Ilegal di 34 Ruas Jalan

Ponsel-Powerbank Dimusnahakan di Lapas Perempuan Kelas II A Kota Bandung

Ponsel-Powerbank Dimusnahakan di Lapas Perempuan Kelas II A Kota Bandung

Discussion about this post

Recommended

Martinus Ursia, Ketua Dewan Kesehatan Rakyat (DKR) Jawa Barat,

Statement DKR Jabar

Mei 25, 2020
Pentingnya Gunakan Masker, Satgas Citarum Sektor 7 Bagikan Masker Dan Sosialisasi PSBB

Pentingnya Gunakan Masker, Satgas Citarum Sektor 7 Bagikan Masker Dan Sosialisasi PSBB

April 30, 2020
Antisipasi Kepadatan Saat Mudik, Exit Tol Gedebage Km 149 Siap Diujicoba Mulai H-7 Hingga H+7 Lebaran

Antisipasi Kepadatan Saat Mudik, Exit Tol Gedebage Km 149 Siap Diujicoba Mulai H-7 Hingga H+7 Lebaran

April 22, 2022
Wakil Gubernur Jawa Barat (Jabar) Uu Ruzhanul Ulum

Selama AKB Wakil Gubernur Jabar Himbau Tempat Ibadah Agar Terapkan Protokol Kesehatan

Juli 8, 2020
No Result
View All Result
  • Home
  • Bandung Raya
  • Jabar
  • Nasional
  • Ekonomi
  • Redaksi
Translate »