Metrojabar.id
  • Home
  • Bandung Raya
  • Nasional
  • Redaksi
No Result
View All Result
Metrojabar.id
  • Home
  • Bandung Raya
  • Nasional
  • Redaksi
No Result
View All Result
Metrojabar.id
No Result
View All Result
  • DITERBITKAN
  • Media Terkini dan Aktual
  • Redaksi

Wali Kota Resmikan Prasasti Dewi Sartika Figur Generasi Muda

Mei 3, 2021
in Uncategorized

BANDUNG, METROJABAR.ID- Raden Dewi Sartika merupakan sosok pahlawan nasional perintis pendidikan untuk kaum perempuan Indonesia. Pada tahun 1904 tepatnya 16 Januari, Dewi Sartika mendirikan Sakola Isteri yang merupakan sekolah perempuan pertama di Bandung.

Saat ini, sekolah yang terletak di Jalan Kautamaan Isteri No.12 Kota Bandung tersebut telah ditetapkan pemerintah sebagai situs sejarah serta menjadi SD Swasta Dewi Sartika dan SMP Swasta Dewi Sartika.

Tak hanya itu, jasa dan perjuangannya memajukan pendidikan perempuan membuat sosok Dewi Sartika kembali mendapatkan penghargaan. Namanya telah lama digunakan sebagai nama jalan dan taman di Kota Bandung.

BacaJuga

Radea Respati Dorong Sinergi Bagi Sosialisasi Perda Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat

DPRD Kota Bandung Dorong Sinergi Multihelix dalam Upaya Eliminasi TBC Tahun 2030

Di Taman Dewi Sartika itulah, terdapat patung perempuan yang letaknya berada di tengah-tengah taman dan menjadi ikon taman. Namun karena tanpa dilengkapi prasasti, sebelumnya banyak masyarakat tak mengetahui siapa sosok dibalik patung tersebut.

Akhirnya, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung merenovasi dengan menambahkan prasasti berisi gagasan pengajaran Raden Dewi Sartika. Masih dalam momen peringatan Hari Pendidikan Nasional, Wali Kota Bandung, Oded M. Danial meresmikan prasasti patung Dewi Sartika.

“Kita dituntut untuk mereview, di tataran Sunda kita punya seorang inohong (tokoh) pendidikan yang sangat luar biasa. Jadi yang datang tidak hanya sekedar melihat, tetapi mereka bisa mengetahui dengan membaca pesan-pesan penting dari beliau,” tutur wali kota usai peresmian, Senin (3 Mei 2021).

Menurutnya, sosok Dewi Sartika bukan hanya sekadar tokoh pendidikan, melainkan dengan gagasan yang dimilikinya mampu melawan penjajah dan akhirnya berhasil mendapat penghargaan Bintang Emas dari pemerintah Hindia Belanda pada masa itu.

Oleh karenanya, wali kota meminta kepada generasi muda untuk meneruskan perjuangan Dewi Sartika dalam membangun pendidikan karakter. Sehingga bisa menjadi pribadi bermanfaat baik bagi dirinya sendiri maupun orang banyak.

“Melawan penjajah bukan hanya sekedar oleh fisik dan senjata saja, tapi dia memiliki gagasan yang luar biasa, melawan penjajah yaitu membangun pendidikan karakter,” tuturnya.

“Pendidikan karakter harus terus ditumbuhkan, karena dengan karakteristik, bangsa ini menjadi bangsa yang kuat,” imbuhnya.

Di tempat sama, Ketua Yayasan Awika (Ahli Waris Pahlawan Nasional Dewi Sartika), Dini Dewi Krisna berharap, adanya prasasti bisa memberi pengetahuan kepada pengunjung. Sehingga mereka bisa mencontoh sosok Dewi Sartika.

“Prasasti ini bukan hanya sebagai lambang tapi sebagai contoh, perjuangan ibu Dewi Sartika untuk diikuti oleh generasi penerus. Karena di umur 9 tahun beliau membantu perempuan untuk pintar dan berhasil mendirikan sekolah di masa penjajahan Belanda,” kenang Dini yang juga cucu dari Dewi Sartika.

Sementara itu, Iwan Kurniawan, cicit Dewi Sartika meminta khususnya kepada warga Bandung untuk sama-sama merawat dan menjaga prasasti agar tidak ada aksi vandalisme maupun pencurian. Prasasti Rd. Dewi Sartika merupakan aset bersama milik warga Bandung.

“Secara umum, apa yang ditulis di sana, keluarga sudah menyepakati untuk ditampilkan di area Balai Kota untuk dinikmati sebagai edukasi publik,” tutur Iwan.

“Kami dari keluarga ingin sosok ibu Dewi Sartika lebih banyak dikenal oleh generasi muda, profil Ibu Dewi Sartika bisa menjadi panutan bagi kita semua,” tambahnya. (Red./Azay)

Tags: Ketua yayasan awikaPemkot BandungpengetahuanPeringati Hari Pendidikan Nasionalperjuangan ibu dewi sartikaResmikan prasasti dewi sartikaWalikota Bandung
ShareTweetPin

BeritaTerkait

Radea Respati Dorong Sinergi Bagi Sosialisasi Perda Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat

Oktober 23, 2025
0

METRO JABAR.ID -- Ketua Komisi I DPRD Kota Bandung, Assoc. Prof. Dr. H. Radea Respati Paramudhita, S.H., M.H., menjadi narasumber...

DPRD Kota Bandung Dorong Sinergi Multihelix dalam Upaya Eliminasi TBC Tahun 2030

Oktober 23, 2025
0

METRO JABAR.ID -- Ketua Komisi IV DPRD Kota Bandung, H. Iman Lestariyono, S.Si., S.H., menegaskan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam...

Radea Respati Dorong Akselerasi Inovasi Digital dan Peningkatan SDM Pelayanan Admindukcapil

Oktober 22, 2025
0

METRO JABAR.ID -- Ketua Komisi I DPRD Kota Bandung, Assoc. Prof. Dr. H. Radea Respati Paramudhita, S.H., M.H., menjadi narasumber...

Antisipasi DBD Merebak, Dewan Lakukan Penguatan Edukasi Bersama Dinas dan Kewilayahan

Oktober 22, 2025
0

METRO JABAR.ID -- Ketua Komisi IV DPRD Kota Bandung, H. Iman Lestariyono, S.Si., S.H., menjadi narasumber pada kegiatan rapat koordinasi...

Galeri Patrakomala Jadi Inspirasi Komisi II DPRD Kalteng Kembangkan Produk Lokal

Oktober 22, 2025
0

METRO JABAR.ID -- Galeri Patrakomala Dekranasda Kota Bandung di Braga City Walk menerima kunjungan kerja dari Komisi II DPRD Provinsi...

Load More
Next Post
Kapolresta Bandung Polda Jabar Dampingi Bupati Kab.Bandung Resmikan Pos Terpadu Di Kamojang Ibun

Kapolresta Bandung Polda Jabar Dampingi Bupati Kab.Bandung Resmikan Pos Terpadu Di Kamojang Ibun

Kapolres Majalengka Monitoring Tujuh Lokasi Pos Penyekatan Ops Ketupat Lodaya 2021

Kapolres Majalengka Monitoring Tujuh Lokasi Pos Penyekatan Ops Ketupat Lodaya 2021

Discussion about this post

Recommended

Скачать Мелбет 2025: Полный Обзор Букмекера и Лучшая Версия для Игроков

Oktober 9, 2025
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Drs. S. Erlangga

KABID HUMAS POLDA JABAR : POLDA JABAR MONITORING PENYEKATAN ARUS BALIK MUDIK MENUJU JAKARTA

Mei 25, 2020

Antisipasi Potensi TPS Rawan Banjir Saat Pemilu, Pj Wali Kota Bandung: Sekolah Dapat Jadi Alternatif

Januari 26, 2024

Penyerahan Hadiah Turnamen Sepak Bola Dalam Memperingati HUT Aniversary Buxton

Februari 27, 2022
Translate »
No Result
View All Result
  • Home
  • Bandung Raya
  • Nasional
  • Redaksi