Metrojabar.id
  • Home
  • Bandung Raya
  • Jabar
  • Nasional
  • Ekonomi
  • Redaksi
No Result
View All Result
Metrojabar.id
  • Home
  • Bandung Raya
  • Jabar
  • Nasional
  • Ekonomi
  • Redaksi
No Result
View All Result
Metrojabar.id
No Result
View All Result
  • EKONOMI
  • KESEHATAN
  • PELAYANAN PUBLIK
  • TNI/POLRI

Rosye Arosdiani Pastikan 110 Relawan Vaksin V1 Dalam Kondisi Sehat

Agustus 26, 2020
in Bandung Raya, Headline, Kepedulian, KESEHATAN, Pemerintahan, Peristiwa
Rosye Arosdiani Pastikan 110 Relawan Vaksin V1 Dalam Kondisi Sehat

KOTA BANDUNG, METROJABAR.ID- Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kota Bandung, Rosye Arosdiani Apip memastikan, seluruh relawan yang telah divaksin Covid-19 tahap pertama atau V1 dalam kondisi sehat. Sejak divaksin pada 14 Agustus lalu, para relawan masih terus dipantau perkembangannya.

Para petugas puskesmas ataupun tim dari penguji vaksin selalu mengontrol kesehatan para relawan.

Perlu diketahui, dari sebanyak 110 relawan, mereka divaksin di Balai Besar Kesehatan Unpad sebanyak 19 orang, FK Unpad (21 orang), Puskesmas Garuda (19 orang), Puskesmas Ciumbuleuit (18 orang), Puskesmas Dago (15 orang), dan Puskesmas Sukapakir (18 orang).

BacaJuga

Stabilkan Harga, Pemkot Bandung dan Bulog Siap Gelontorkan 500 Ton Beras Medium ke Pasar Tradisional

Susun RPD Tahun 2024-2026, Pemkot Bandung Gelar Forum Konsultasi Publik

“Sejauh ini semuanya tidak ada keluhan,” ucap Rosye di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana, Selasa, 25 Agustus 2020.

Dari tahap pertama ini, hanya ada satu orang relawan yang tidak lolos pada tahap pemeriksaan atau V0. Relawan tersebut didapati hasil reaktif ketika diperiksa sehingga tidak layak untuk dilanjutkan pada tahap penyuntikan vaksin.

“Ada satu orang yang tidak lolos pada V0 itu di Puskesmas Garuda. Kalau tidak salah rapidnya reaktif. Itu artinya sudah terbentuk daya tahan tubuhnya. Sehingga bisa bias nanti dalam penelitiannya,” jelasnya.

Rosye mengungkapkan, di samping masalah rentang usia antara 18-59 tahun dan kondisi tubuhnya dalam keadaan sehat, pemeriksaan juga dilakukan kembali secara ketat. Baik melalui rapid test ataupun swab test untuk memastikan relawan tersebut tidak terpapar oleh Covid-19.

Jika pada saat pemeriksaan didapati positif Covid-19, Rosye memastikan Puskesmas akan bertanggungjawab penuh menindaklanjutinya sesuai dengan prosedur. Mulai dari isolasi mandiri sampai pelacakan kontak erat.

“Persyaratannya, tidak boleh terpapar. Uji vaksin ini prinsipnya virus yang dimatikan dimasukan dalam tubuh. Kemudian dilihat bagaimana responnya. Apakah ada kekebalan atau tidak?” ungkapnya.

Oleh karenanya, sambung Rosye, sampai saat ini pendaftaran untuk relawan uji vaksin masih dibuka sampai dengan 31 Agustus mendatang. Walaupun relawan yang terdaftar sebanyak 1.935 sudah melampauai dari target semula yakni 1.620 orang.

Rosye memaparkan, untuk pendaftar lanjutan ini kemudian bakal masuk dalam daftar antrean guna mengantisipasi terjadi kekurangan. Sebab, tidak menutup kemungkinan terdapat relawan yang tidak layak uji vaksin setelah diperiksa.

“Karena tidak seluruhnya relawan yang terdaftar memenuhi persyaratan untuk bisa mengikuti penelitian. Sehingga pendaftaran terus dibuka dan menjadi ‘waiting list’ yang sudah ada,” katanya. (Red./Azay)

Tags: 110 Relawan Vaksin V1 Dalam Kondisi SehatBalai Besar Kesehatan UnpadFK UnpadKepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kota BandungPemkot kota bandungPuskesmas CiumbuleuitPuskesmas DagoPuskesmas GarudaPuskesmas Sukapakir
ShareTweetPin

BeritaTerkait

Stabilkan Harga, Pemkot Bandung dan Bulog Siap Gelontorkan 500 Ton Beras Medium ke Pasar Tradisional

Stabilkan Harga, Pemkot Bandung dan Bulog Siap Gelontorkan 500 Ton Beras Medium ke Pasar Tradisional

Januari 27, 2023
0

KOTA BANDUNG, METROJABAR.ID- Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung dan Bulog Cabang Kota Bandung akan menggelontorkan 500 ton beras medium ke pasar-pasar...

Susun RPD Tahun 2024-2026, Pemkot Bandung Gelar Forum Konsultasi Publik

Susun RPD Tahun 2024-2026, Pemkot Bandung Gelar Forum Konsultasi Publik

Januari 27, 2023
0

KOTA BANDUNG, METROJABAR.ID- Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menggelar forum konsultasi publik untuk menyusun Rencana Pembangunan Daerah (RPD) Kota Bandung tahun...

Konversi Angkot Jadi Mikrobus, BRT Siap Meluncur di Kota Bandung Tahun Depan

Konversi Angkot Jadi Mikrobus, BRT Siap Meluncur di Kota Bandung Tahun Depan

Januari 26, 2023
0

KOTA BANDUNG, METROJABAR.ID- Meski masih berada di awal 2023, tapi program layanan transportasi publik berupa mikrobus atau yang dikenal dengan...

Cegah Kejahatan di Jalanan, Kapolrestabes Bandung Kerahkan 80 Personel Untuk Patroli Keliling Kota

Cegah Kejahatan di Jalanan, Kapolrestabes Bandung Kerahkan 80 Personel Untuk Patroli Keliling Kota

Januari 26, 2023
0

KOTA BANDUNG, METROJABAR.ID- Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Aswin Sipayung mengaku mengerahkan 80 personel untuk patroli berkeliling setiap malam hingga dini hari guna...

Urai Kemacetan, DPRD Kota Bandung Minta Pemprov Jabar Lakukan Pembatasan Kunjungan Ke Masjid Al Jabbar

Urai Kemacetan, DPRD Kota Bandung Minta Pemprov Jabar Lakukan Pembatasan Kunjungan Ke Masjid Al Jabbar

Januari 26, 2023
0

KOTA BANDUNG, METROJABAR.ID- DPRD Kota Bandung melaksanakan Rapat Dengar Pendapat terkait akses Masjid Al-Jabbar bersama Perwakilan warga Cimincrang dan Rancanumpang,...

Load More
Next Post
Gugus Tugas Covid-19 Kota Bandung Izinkan 10 Tempat Hiburan Beroperasi Kembali

Gugus Tugas Covid-19 Kota Bandung Izinkan 10 Tempat Hiburan Beroperasi Kembali

Inovatif Tangani Covid-19, Ridwan Kamil Terima Penghargaan Kepala Daerah Inovatif 2020

Inovatif Tangani Covid-19, Ridwan Kamil Terima Penghargaan Kepala Daerah Inovatif 2020

Discussion about this post

Recommended

Sosialisasi Gerakan 3M, Polsek Cimahi Polda Jabar Bagikan Masker dan Nasi Kotak Saat Operasi Zebra Lodaya 2020

Sosialisasi Gerakan 3M, Polsek Cimahi Polda Jabar Bagikan Masker dan Nasi Kotak Saat Operasi Zebra Lodaya 2020

November 8, 2020
Bupati Bandung Barat Aa Umbara

DI DUGA BANTUAN BANSOS DI SELEWENGKAN

Mei 8, 2020
Kepala Bidang PK – LK Disdik Jabar, H. Nanang Nurwasid, S.Pd

Pendaftaran PPDB Jika Sulit Mengakses Internet Bisa Melakukan Pendaftaran Secara Mandiri

Juni 10, 2020
Jabar Siapkan Anggaran Untuk Infrastruktur Rp 7,9 Triliun

Jabar Siapkan Anggaran Untuk Infrastruktur Rp 7,9 Triliun

Agustus 15, 2021
No Result
View All Result
  • Home
  • Bandung Raya
  • Jabar
  • Nasional
  • Ekonomi
  • Redaksi
Translate »