KOTA BANDUNG, METROJABAR.ID- Camat Rancasari Hamdani, berkomitmen penuh untuk mewujudkan MADANI, yang merupakan singkatan dari Maju, Agamis, Damai, Aman, Nyaman, dan Indah.
Kecamatan Rancasari, yang dikenal sebagai salah satu wilayah terendah secara geografis di Kota Bandung, kini menjadi sorotan berkat upaya nyata dalam menciptakan lingkungan yang lebih nyaman dan aman. Camat Rancasari, Hamdani, berkomitmen penuh untuk mewujudkan Madani, yang merupakan singkatan dari Maju, Agamis, Damai, Aman, Nyaman, dan Indah.
Berdasarkan hasil survei lapangan yang dilakukan bersama institusi pendidikan, terdapat 12 titik rawan banjir di Kecamatan Rancasari. Dalam menghadapi tantangan ini, Hamdani dan timnya tidak tinggal diam.
“Alhamdulillah, dengan semangat MADANI, kami berhasil menyelesaikan 8 titik lokasi banjir,” ujar Hamdani.
Upaya yang dilakukan terbukti efektif, dengan tidak adanya lagi kejadian banjir di titik-titik tersebut.
Keberhasilan ini tidak lepas dari dukungan dan partisipasi aktif masyarakat. Hamdani menjelaskan, salah satu inisiatif yang dijalankan adalah mendorong warga untuk peduli terhadap lingkungan sekitar, terutama dalam pembuatan sumur imbuhan dalam.
“Dengan sumur imbuhan dalam, kami berharap dapat meningkatkan penyerapan air dan mengurangi risiko banjir,” tambahnya.
Selain itu, Kecamatan Rancasari juga berkolaborasi dengan dinas terkait untuk mengimplementasikan berbagai upaya. Upaya tersebut mencakup pembuatan sumur resapan, normalisasi sungai, serta perbaikan saluran drainase yang ada.
Semua langkah ini diambil untuk memastikan aliran air yang baik, sehingga potensi banjir dapat diminimalkan.
“Kami percaya bahwa kolaborasi antara pemerintah, masyarakat, dan institusi pendidikan adalah kunci untuk menciptakan lingkungan yang lebih baik,” katanya.
Dengan pendekatan yang holistik ini, Rancasari kini semakin aman dan nyaman bagi warganya.
Upaya kolaboratif yang dilakukan di Kecamatan Rancasari menjadi contoh nyata semangat MADANI dapat mengubah tantangan menjadi peluang. Masyarakat pun semakin aktif terlibat dalam menjaga lingkungan, menciptakan rasa memiliki dan tanggung jawab bersama. (Red./Edi)
Discussion about this post