KOTA BANDUN, METROJABAR.ID- Dansektor 22 Satgas Citarum Harum melaksanakan kegiatan Baksos kepada 33 KK yg tinggal di wilayah RW 22 Kelurahan Antapani Tengah Kecamatan Antapani. Hal ini dilakukan Dansektor sebagai wujud kepedulian dan rasa kemanusiaan terhadap warga yang berada di wilayah Sektor 22.
Selain itu, memberikan motivasi kepada masyarakat luas yang sedang membutuhkan uluran tangan.
Kolonel Inf Eppy Gustiawan bersama Ibu Rahmawati Mulia (Camat Antapani) memberikan sembako kepada warga yang tinggal di sepadan Sungai Cipamokolan yg lamanya kurang lebih 15 sd 20 tahun. Warga yang kami berikan sembako adalah warga yang terkena dampak penertiban bangunan liar.
Kita perlu mengapresiasi warga di sepadan Sungai Cipamokolan ini, karena mereka mengerti dan paham tempat yg ditinggalinya bukan rumah miliknya dan sadar untuk berpindah tempat bahkan ada beberapa para penghuni yang merobohkan bangunannya sendiri.
Beberapa Minggu ke belakang, kami berkolaborasi dengan dinas terkait dan unsur kewilayahan melakukan upaya persuasif tentang penertiban bangunan liar.
Kegiatan penertiban bangunan liar dilaksanakan demi mensukseskan dan mewujudkan program Citarum Harum sesuai dgn Perpres No 15 tahun 2018. Selain itu, kegiatan ini harus dilakukan utk mengembalikan fungsi lindung Sungai, penerapan kebijakan penataan wajah sungai dan menyingkirkan pemandangan semrawut lingkungan di Kota Bandung. (Red./Azay)
Discussion about this post