KAB. BANDUNG, MBInews.id – Baleendah, Hujan deras dan angin kencang menerjang Desa Bojongmalaka, Kecamatan Baleendah Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Akibatnya, Sejumlah rumah warga rusak berat sementara puluhan lainnya rusak ringan. Beruntung, tidak ada korban dalam peristiwa ini.
Menurut pengakuan sejumlah warga, terjangan angin terjadi Jum’at sore (6/12/2019). Saat itu, hujan deras turun disertai angin. Beberapa saat kemudian, angin bertiup lebih kencang, dan menyapu permukiman warga.
Salah satu rumah yang rusak diterjang puting beliung milik warga bernama Arruhul Amin warga RW 06, atap Bangunan permanen itu hilang tersapu angin. Bahkan, seluruh perabot rumah rusak juga Kondisi serupa juga terjadi sehari sebelumnya rabu (04/12/2019) pada rumah warga RW 08 ma Enin yang ambruk akibat hujan dan angin kencang. Dan puluhan rumah lainnya di RW 06,07,08 Desa Bojongmalaka Kecamatan Baleendah Kabupaten Bandung.
Amin mengatakan Angin datang kencang sekali, bareng hujan, menggulung. Tidak lama, hanya sekitar 15 menit. Tetapi karena begitu kuat, akhirnya atap rumahnya tersapu angin,โ kata
“kami sedang di dalam rumah ketika hujan di sertai angin kencang namun, rumah terasa bergoyang dan genting berjatuhan saya beserta anak dan istri langsung berlari keluar rumah. Ucapnya
Salah satu perangkat Desa IIm menyampaikan bahwa 2hari ini wilayah desa bojongmalaka di terjang angin kencang dan hujan. Sehingga mengakibatkan sejumlah rumah warga rusak yakni di kampung jatimekar dan ciodeng desa bojongmalaka
“malam kamis. Kemarin satu rumah roboh yang di huni seorang nenek jompo untung masih bisa menyelamatkan diri ke rumah tetangganya” ucap nya kepada wartawan saat dilokasi
Hari ini dirinya masih mendata jumlah rumah warga yang terdampak musibah angin puting beliung yang menerjang wilayah desa bojongmalaka, karena terkendala hujan deras yang terus mengguyur sampai malam.
“yang pasti kejadian hari ini satu rumah rusak berat dan penghuninya kini mengungsi di rumah saudsranya”
Dengan kejadian musibah ini dirinya bersyukur karena banyak warga masyarakat yang ikut membantu dan bergotong royong dalam membersihkan dan membereskan sisa reruntuhan rumah.
” kami juga akan berusaha untuk menyampaikan kepada pihak pemerintah daerah semoga dapat membantu dalam mengatasi musibah ini,” Pungkasnya. (Djat/mbi)
Discussion about this post