KOTA BANDUNG, METROJABAR.ID- Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan mengusulkan pembangunan maupun perbaikan infrastruktur pendukung kelancaran lalu lintas di wilayahnya kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi), antara lain Flyover Padalarang dan pelebaran jalan ke tempat-tempat wisata di Lembang.
Usulan pembangunan infrastruktur tersebut disampaikan oleh Bupati Hengky Kurniawan ke Presiden Jokowi saat perjalanan uji coba Kereta Cepat Jakarta Bandung, Rabu (13/9/2023) lalu, bersama dengan para pejabat lain serta artis dan influencer yang turut diundang.
“Alhamdulillah. Bahagianya hari ini bertemu dengan Pak Presiden @jokowi dan mendapatkan hadiah pembangunan infrastruktur untuk Bandung Barat,” ujar Hengky Kurniawan dalam keterangan tertulis di akun Instagram pribadi @hengkykurniawan, Rabu (13/9/2023) lalu.
Hengky menceritakan bahwa usai curhat selama perjalanan uji coba Kereta Cepat Jakarta Bandung ini, Jokowi langsung memberi instruksi agar tahap awal Pemerintah Kabupaten Bandung Barat mengutamakan perbaikan jalan rusak.
“Beliau mendengarkan curhatan kami dan langsung menginstruksikan untuk mengusulkan perbaikan jalan sesegera mungkin,” ujar Hengky.
Lebih lanjut dia merincikan beberapa usulan pembangunan infrastruktur yang disampaikan ke Presiden, termasuk akses jalan dari Stasiun Kereta Cepat Padalarang ke jalan tol dan lainnya.
“Beberapa usulan yang saya sampaikan diantaranya, Flyover Padalarang (mengurai kemacetan di Cimareme), akses jalan dari stasiun kereta cepat ke tol, pelebaran jalan menuju tempat wisata lembang, dan perbaikan infrastruktur lainya di Bandung Barat,” tuturnya.
Hengky berharap usulannya ini bisa segera terealisasi berkat dukungan dari pemerintah pusat sehingga semakin mendukung mobilitas masyarakat Bandung Barat dan sekitarnya.
“Alhamdulilah semoga ini menjadi kado bagi masyarakat Bandung Barat. Terimakasih Pak @jokowi,” ucapnya. (Red./Annisa)
Discussion about this post